Senin, 09 Maret 2015

PARAGRAF DEDUKTIF DAN INDUKTIF

A. Paragraf Deduktif

Paragraf Deduktif merupakan paragraf yang diawali dengan kalimat yang menjelaskan permasalahan Umum lalu dijelaskan lebih khusus pada kalimat selanjutnya untuk mendukung pernyataan tersebut. kalimat deduktif memliki kalimat utama pada Awal paragraf.

Contoh :

  • KOTA – Jarang ada pasar tradisional yang menyediakan layanan kesehatan seperti pasar Songgolangit Ponorogo. Dinamakan pos kesehatan pasar alias poskespas karena ditujukan melayani pedagang dan pembeli. Tingkat kunjungan pasien mencapai 20
orang perhari kendati letak poskespas itu terpencil di dekat area parkir. “Letakya nyelempit, kalau orang baru pasti bingung mencari, ungkap karmini, salah seorang pedagang yang menjadi pasien setia poskespas Pasar Songgolangit, kemarin (16/8).

  • Kemacetan menjadi masalah baru di Surabaya. Permasalahan terjadi karena banyaknya masyarakat yang membeli kendaraan baru. Padahal di Surabaya terdapat berbagai macam alat transportasi umum yang mumpuni.

B. Paragraf Induktif

Paragraf Induktif merupakan paragraf yang diawali dengan kalimat yang menjelaskan permasalahan Khusus dan diakhiri dengan kesimpulan yang kalimatnya bersifat umum. paragraf induktif memiliki kalimat utama pada Akhir paragraf.

Contoh : 
  • Dalam APBD 2012, terungkap dana tersebut  mencapai RP 248 juta. Berdasar alokasi anggaran, sosialisasi sedianya dilakukan terhadap dua ribu orang. Namun, sampai sekarang  dana itu masih utuh alias tak terpakai sama sekali.

  • Suara ombak di pantai terdengar hingga ke telinga. Beberapa pedangang oleh-oleh dan makanan berjejer rapi di sepanjang jalan. Wajah-wajah dari berbagai macam negara terasa akrab di mata. Begitulah suasana liburan di Pulau Bali saat ini.

  • Vetsin mengandung zat berbahaya. Kebanyakan mengonsumsi makanan yang mengandung vetsin tidak baik bagi kesehatan. Oleh karena itu, hentikan penggunaan vetsin pada masakan demi menjaga hidup sehat.


0 Kritik & Saran:

Posting Komentar